6 Tabungan Terbaik Bank Panin

Tabungan Bank Panin – Sebelumnya kita telah membahas tentang tabungan dari berbagai bank besar di Indonesia seperti Bank Mandiri, Bank BRIBank CIMB Niaga, Bank BNI, Bank Danamon, dan Bank Permata. Nah pada kesempatan kali ini yang akan kita ulas adalah tabungan yang ditawarkan oleh Bank Panin.

Bank Panin memiliki enam produk tabungan yang di tawarkan kepada nasabahnya. Dua diantaranya merupakan produk tabungan hasil kerjasama dengan pemerintah dan bank-bank lain. Lalu tabungan apa sajakah itu dan apa keuntungan yang ditawarkan dari tabungan? Jawaban nya ada di sini, selamat membaca.

Konten:

Tabungan Bank Panin

Jika dibandingkan dengan bank-bank sebelumnya, banyaknya tabungan yang diberikan Bank Panin tergolong lebih sedikit. Namun itu tidak mengurangi esensi dari manfaat tabungan itu sendiri. Kualitas dan keamanan tabungan ini tidak kalah dengan tabungan-tabungan dari bank lain. Berikut ini adalah ulasan singkat keenam tabungan dari Bank Panin yaitu Tabungan Panin, Tabungan Junior, Tabungan Rencana, SimPel, dan Pan Dolar.

Artikel Lain : Kurangilah Rasa Takut Anda, Dan Tingkatkan Status Anda

Tabungan Panin

Salah satu tabungan yang menjadi produk andalan Bank Panin adalah Tabungan Panin. Tabungan ini memberikan berbagai keuntungan kenyamanan dan keamanan bagi dana yang kita titipkan. Diantaranya adalah suku bunga yang kompetitif, bonus berbelanja gratis, dan kemudahan dalam bertransaki dimanapun dan kapanpun.

Tabungan Junior

Bank Panin juga menyediakan tabungan untuk anak-anak agar mereka bisa belajar mengatur keuangan sejak dini. Tabungan Junior dilengkapi dengan berbagai fitur menarik untuk kkita dan anak-anak. Seperti misalnya bebas biaya transaksi, setoran awal yang ringan, buku tabungan dengan desain menarik, dan kemudahan transaksi di berbagai tempat.

Tabungan Rencana

Tabungan Rencana ditawarkan untuk memudahkan kita merencanakan masa depan sejak dini. Dengan sistem setoran berjangka waktu, kita dapat menentukan besarnya setoran tiap bulanya dan lamanya tabungan sesuai dengan kemampuan dan target kita. Selain itu tabungan ini memberikan keamanan melalui asuransi yang bebas biaya dan juga kemudahan memonitor tabungan serta akses untuk transaksi sehingga target dapat terpenuhi tepat waktu.


Artikel Lain : Peran dari Akuntansi dalam Berbagai Bidang

TabunganKu

Tabungan yang terbentuk hasil dari kerjasam pemerintah dngan bank-bank di Indonesia ini bertujuan membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui kebiasaan menabung. Kemudahan dari tabungan ini adalah setoran awal yang ringan dan bebas biaya administrasi bulanan selain itu masih banyak lagi lainnya yang tentu saja meringankan masyarakat.

SimPel

Simpanan Pelajar juga merupakan bentuk kerjasama antar bank dan pemerintah untuk pembelajaran sejak dini bagi pelajar mulai dari TK hingga ke tingkat SMA. Pembukaan tabungan dapat dilakukan disekolah dengan biaya yang terjangkau baggi para siswa. Ditambah lagi tabungan yang tersimpan dapat digunakan untuk melakukan pembayaran biaya sekolah para pelajar.

Pan Dolar

Pan Dolar merupakan tabungan yang mengunakan berbagai mata uang asing dalam bertransaksi di tabungan. Mata uang ini terdiri dari USD, AUD, SGD, HKD, NZD, CND, SWF, EUR, JPY, dan GBP. Kelebihan lainnya adalah kurs jual beli yang kompetitif dan bunga yang tinggi ditambah lagi kemudahan untuk bertransaksi dengan layanan elektronik dari Bank Panin.

Artikel Lain : Cara Membuat & Mengatur Widget di WordPress

Nah itulah dia keenam tabungan dari Bank Panin. Meskipun secara kuantitas tabungannya hanya sedikit namun secara kualitas tabungan Bank Panin mampu menunjukannya. Sehingga para nasabah dapat merasa aman dan nyaman serta terbantu dalam setiap transaksi melalui Bank Panin.

Saya mohon maaf untuk kesalahan yang ada dalam penulisan ini. Jika ada pertanyaan terkait tabungan dari Bank Panin dapat anda tanyakan melalui kotak komentar atau membuka website resmi dari Bank Panin. Saya kira cukup sekian semoga yang sedikit ini dapat bermanfaat sekian dan terima kasih.

Referensi Tulisan : 


Leave a Comment

Tutup Iklan