Profil dan Kode Bank Panin, Bank Swasta dengan Pelayanan Terbaik

Sejarah dan Profil Bank Panin – Setiap perusahaan yang ada selalu berusahaa untuk memposisikan usahanya pada suatu bidang tertentu. Seperti dalam artikel sebelumnya, bank-bank besar seperti Mandiri, BNI, CIMB Niaga, BRI, BCA, Danamon, dan Bank Permata juga melakukan hal yang sama hingga mereka berhasil menjadi bank dengan aset terbesar di Indonesia. Salah satu bank yang juga telah berhasil ialah Bank Panin.

Bank Panin berhasil memposisikan perusahaan sebagai bank utama yang unggul secara produk jasa konsumen dan komersial. Posisi ini tidak didapat langsung sekaligus namun secara bertahap sejak Bank Panin pertama berdiri. Berikut ini adalah paparan singkat mengenai sejarah dan profil dari Bank Panin serta prestasi-prestasi yang diperoleh oleh Bank Panin. Selamat membaca.

Konten:

Sejarah Bank Panin

Dalam sejarahnya Bank Panin merupakan bank hasil merger dari tiga bank terdahulu pada 17 Agustus tahun 1971 yaitu Bank Kemakmuran, Bank Industri Djaja Indonesia, dan Bank Industri & Dagang Indonesia. Hanya dalam waktu setahun setelah berdirinya di tahun 1972 Bank Panin telah memperoleh izin untuk menjadi bank devisa.

Pada tahun 1982 Bank Panin menjadi bank yang pertama kali go-public di Indonesia dan mencatatkan sahamnya dalam Bursa Efek Jakarta. Pada saat krisis di tahun 1998 Bank Panin mampu bertahan sebagai bank kategori A. Kategori ini diperoleh dari International Accounting Firm sehingga Bank Panin tidak perlu mengikuti program rekapitalisasi pemerintah.

Artikel Lain : 4 Acuan Utama dalam Manajemen Bisnis

Setelah melewati masa sulit tersebut Bank Panin melanjutkan perjalanannya dengan mengembangkan produk dan layanan di bidang perbankan ritel dan komersil. Dengan reputasi baik sejak berdiri tersebut Bank Panin menjadi salah satu Bank SME terdepan di Indonesia dan mampu membangun basis nasabah ritel yang kuat.

Profil Bank Panin

Visi dan Misi Bank Panin

Visi Bank Panin adalah mentransformasikan Panin Bank menjadi salah satu bank terkemuka dalam perbankan konsumen dan bisnis di Indonesia. Untuk mewujudkan visi tersebut Bank Panin memiliki misi yang berkonsentrasi pada enam sektor yaitu nasabah, produk, distribusi, efisiensi, staf, dan pemegang saham. Berikut ini adalah enam misi Bank Panin :

  • Nasabah Fokus pada nasabah, memahami kebutuhan mereka dan memberikan layanan terpadu dan bernilai tambah.
  • Produk Mengembangkan dan mendistribusikan produk-produk yang inovatif untuk mendukung keberhasilan bisnis nasabah.
  • Distribusi Membangun kemampuan saluran distribusi multi-channel untuk menjangkau bisnis nasabah di seluruh Indonesia dan mendukung pertumbuhan ekonomi daerah.
  • Efesiensi Merekayasa ulang proses pelayanan untuk mempercepat transaksi nasabah dan memberikan pelayanan yang efisien dan kompetitif melalui perkembangan teknologi.
  • Staf Mempertahankan dan meningkatkan budaya perusahaan untuk menghargai sepenuhnya pencapaian individu dan terus memotivasi karyawan untuk memberikan pelayanan yang lebih baik serta meningkatkan produktivitas yang lebih tinggi.
  • Pemegang Saham Mendayagunakan ketangguhan bisnis inti dan franchise value kami untuk mencapai kinerja yang memuaskan agar dapat memberikan manfaat bagi para pemangku kepentingan (stakeholders).

Artikel Lain : Cara Ampuh Sukses Marketing Property

Prestasi Bank Panin

Sejak berdirinya Bank Panin telah banyak memperoleh prestasi. Prestasi pertama yang dicapai Bank Panin adalah masuk dalam peringkat sepuluh besar dari 243 bank nasional yang ada di Indonesia. Berikut ini adalah peghargaan yang diperoleh Bank Panin dari tahun 2012 dan 2013

  • 2012
    – “Best Improved Retail Bank in Asia Pacific, Central Asia, Africa and the Gulf Region”.
    – “Best Core Banking Implementation for Small Sized Banks”.
    – “Panin Bank Reforest Indonesia – Sindo CSR Award”.
    – “In Recognition of Outstanding Payment Formatting and Straight Through Rate” 2011.
    – Quality Recognition Awards – “US Dollar Clearing MT 103 97.88% Recognized from 2001-2010”.
    – “Highest STP rate for Euro Denominated Commercial Payments in Indonesia for 2011”.
    – “Banking Efficiency Award 2011 – Kategori Bank Umum Swasta Nasional Devisa”.
    – “Bank with Excellent Category 2006-2011-Golden Award” (Bank Berpredikat SANGAT BAGUS periode 2006-2011)”.
    – “Bisnis Indonesia Awards 2012 kategori Bank Swasta Terbaik 2012”.
    – “Info Bank Awards 2012 dengan predikat kinerja “Sangat Bagus” dalam “Rating 120 Bank di Indonesia”.
  • 2013
    – Meraih Peringkat 6 Bank Terbesar di Indonesia pada tahun 2013.
    – “Bisnis Indonesia Awards 2013 predikat Perusahaan Terbaik untuk Sektor Keuangan”.
    – “Info Bank Golden Trophy 2013 untuk kategori Bank Buku 3 atau kelompok Bank dengan modal inti Rp. 5 Triliun – Rp. 30 Triliun”.
    – “Banking Efficiency Awards untuk kategori Bank Umum Devisa”.

Artikel Lain : 9 Bidang Spesialisasi Akuntansi

Itulah tadi sejarah dan profil singkat dari Bank Panin. Saat ini Bank Panin mampu menyediakan kenyamanan pelayanan sebagaimana yang diinginkan dan layak didapatkan oleh nasabah berkat jaringan kantor cabangnya yang terus bertambah dan kini mencapai 566 kantor cabang dan 1.023 jaringan ATM yang tersebar dari Aceh hingga Papua.

Kode ATM Bank Panin

Jaringan ATM ini dibantu juga dengan jaringan ATM bersama yang memungkinkan nasabah Bank Panin melakukan transaksi melalui ATM bank lain dengan memasukan kode Bank Panin yaitu 019 saat akan melakukan transaksi.

Saya kira cukup sekian, jika ada pertanyaan atau sesuatu yang kurang jelas dapat anda tanyakan melalui kotak komentar yang disediakan atau membuka langsung website resmi Bank Panin. Saya mohon maaf atas kesalahan dalam tulisan semoga dadpat bermanfaat dan terima kasih.

Referensi Tulisan :

https://id.wikipedia.org/wiki/Panin_Bank
http://www.panin.co.id/pages/93/sekilas-panin-bank


Leave a Comment

Tutup Iklan