Manajemen Penjualan

Penjualan menjadi salah satu kunci utama jalan atau tidaknya sebuah usaha.

Dibutuhkan seorang pimpinan yang paham betul tentang manajemen penjualan untuk menentukan strategi yang tepat untuk usahanya.

Tahukah kamu, semakin tinggi tingkat penjualan sebuah usaha maka peluang untuk bertahan dan memiliki nilai lebih di mata konsumen semakin besar.

Dari penjualan pula, manajer bisa melihat bagaimana kepuasan pelanggan, kebutuhan pasar, tingkat persaingan hingga prospeknya di masa depan.

Nah, oleh sebab itu agar bisa mengelola penjualan dengan tepat sesuai kondisi maka pemimpin bagian ini harus memiliki skill penjualan yang baik.

Untuk mengetahui lebih jelasnya tentang penjualan, berikut ini akan dijelaskan sedikit materi mulai dari pengertian, faktor yang mempengaruhi hingga tahapan penjualan.

Apa Pengertian Manajemen Penjualan?

definisi manajemen penjualan

Secara teori, manajemen penjualan ialah sebuah proses dari merencanakan, menerapkan hingga mengevaluasi segala aktivitas penjualan. Aktivitas penjualan yang dimaksud di sini yaitu yang dilakukan oleh karyawan agar menghasilkan tingkat penjualan yang diinginkan.

Kegiatan yang termasuk manajemen penjualan yang dilakukan oleh perusahaan seperti peningkatan skill karyawan dalam mempengaruhi orang lain dan pemilihan pangsa.

Selain itu, untuk menentukan sasaran pasar serta pemilihan karyawan yang memiliki skill di bidang tertentu.

Apa Proses di manajemen penjualan?

proses manajemen penjualan

Proses mengelola penjualan dimulai dari memilih manajer penjualan yang tepat dan dilanjutkan dengan program serta membuat anggaran penjualan sedetail mungkin.

Kemudian memilih bagian personalia penjualan yang memiliki tugasnya melatih, meningkatkan skill sales hingga mengawasi kinerjanya.

Kemudian dilanjutkan dengan evaluasi dan membandingkan antara rencana, prediksi dan anggaran penjualan dengan data transaksi atau hasil penjualan.

Faktor Apa Saja yang Mempengaruhi Manajemen Penjualan?

faktor manajemen penjualan


Ada empat faktor yang memengaruhi penjualan sehingga wajib diketahui untuk memperoleh tingkat penjualan yang diinginkan.

1. Skill Sales

Penjual berkontak langsung dengan pelanggan sehingga memiliki andil yang banyak dalam peningkatan penjualan.

Semakin tinggi skill penjual dalam memengaruhi calon pembeli maka semakin tinggi pula tingkat penjualan yang didapatkan.

Sehingga tak heran jika peningkatan kemampuan danpemberian motivasi karyawan sangat penting dilakukan.

2. Kondisi Pasar

Daya beli masyarakat, tingkat inflasi, kebutuhan konsumen hingga kondisi geografis dan demografi penduduk termasuk dalam faktor kondisi pasar.

Mengetahui kondisi pasar wajib dilakukan sebelum merencanakan penjualan agar hasil penjualan bisa sesuai dengan yang diharapakan.

3. Modal

Modal digunakan untuk membiayai segala proses penjualan agar mendapatkan hasil pemasaran yang tinggi.

Semakin tinggi modal maka semakin besar pula usaha yang akan dilakukan sehingga tingkat penjualan juga akan semakin tinggi.

4. Kondisi Perusahaan

Kemampuan perusahaan kecil hingga besar cenderung memiliki kondisi yang berbeda-beda.

Mulai dari jumlah karyawan, biaya yang dikeluarkan hingga kemampuan perusahaan melakukan strategi.

Tahapan apa saja dalam manajemen penjualan?

tahapan manajemen penjualan

Ada lima tahapan penjualan yang akan dijelaskan berikut ini.

  1. Tahapan yang pertama yaitu persiapan. Memahami profil produk sedetail mungkin, teknik yang akan digunakan hingga tingkat persaingan adalah bagian dari persiapan penjualan.
  2. Penentuan Pembeli Potensial. Daftar pelanggan sebelumnya bisa menjadi acuan dalam menentukan pembeli potensial. Dari sana penjual bisa mendahulukan pembeli potensial karena berpeluang lebih besar dari pembeli lainnya.
  3. Pendekatan Penjualan. Mengetahui kebutuhan calon pembeli beserta responnya berguna untuk menentukan strategi selanjutnya.
  4. Pelaksanaan Penjualan menjadi tahapan selanjutnya yang perlu dilakukan. Umumnya pada tahapan ini berkaitan dengan strategi penjualan yang dilakukan.
  5. Pelayanan Purnajual. Setelah pembeli setuju membeli barang maka tetap harus memberikan layanan terbaik seperti pengantaran barang misalnya.

Itulah beberapa hal dasar yang perlu kamu ketahui mengenai manajemen penjualan.

Dengan menerapkan manajemen penjualan yang benar tentu dapat menguntungkan usaha kamu dalam jangka panjang.

Tidak cukup hanya mengetahui teori, perlu tindakan langsung agar mendapatkan pengalaman nyata.

Semoga bermanfaat!


Leave a Comment

Tutup Iklan