Ada pendapat yang mengatakan kalau orang yang sukses adalah orang yang ingin orang disekitarnya juga menjadi sukses bukan menjatuhkan orang lain demi keberhasilannya.
Kenapa bisa begitu? karena saat anda berusaha menjadikan orang lain sama-sama sukses atau lebih sukses dari anda, anda akan dapat banyak pelajaran dan bahkan kepuasan batin. Itulah kenapa guru adalah pekerjaan yang mulia.
Lalu apa hubungannya dengan marketing? Seperti yang sudah sering disebutkan dalam artikel sebelum-sebelumnya marketing adalah mengenai orang lain (red: pelanggan), kepuasan mereka dengan apa yang kita tawarkan. Jadi pada dasarnya marketing menggunakan konsep yang sama yaitu membahagiakan orang lain. Ada banyak cara yang dapat digunakan dalam marketing untuk mengimplementasikan hal tersebut salah satunya adalah dengan merketing Lending.
Jika dalam marketing 3.0 dijelaskan bahwa marketing dapat digunakan untuk merubah dunia menjadi lebih baik, maka marketing lending adalah salah satu bentuk yang real untuk menjalankan misi tersebut. Tapi marketing lending yang seperti apa yang sesuai dengan tujuan tadi? Terus bagaimana caranya? Sebelum kita membahas lebih jauh mengenai hal tersebut mari kita pahami dulu konsep dari marketing lending.
artikel terkait : Maketing 3.0, Seni Dalam Bermarketing untuk Dunia yang Lebih Baik
Konten:
Definisi Marketing Lending
Seperti yang kita lihat, Marketing Lending terdiri dari dua kata yaitu Marketing dan Lending. Lending yang dalam bahasa Indonesia berarti meminjamkan ketika di sandingkan dengan marketing dapat diartikan sebagai aktifitas marketing yang memberikan pinjaman kepada kolega yang membutuhkan dana atau apapun.
Secara istilah Marketing Lending berarti aktifitas penyaluran dana yang terkumpul untuk masyarakat, perusahaan/swasta dan instansi untuk mengembangkan usaha mereka baik dalam bentuk investasi, peminjaman modal ataupun kredit modal (definisi brainly.co.id).
Senada dengan penyataan diawal yaitu ingin orang lain juga sukses, dalam pengertian ini disebutkan “untuk mengembangkan usaha mereka”. Jadi marketing lending secara tidak langsung membantu orang lain dengan usaha yang mereka jalankan.
Keuntungan Marketing Leading
Apa untungnya bagi anda? Ada banyak salah satu anda dapat berinvestasi terutama pada startup bisnis yang menjanjikan. Selain itu anda dapat menambah channel yang dapat membantu anda menawarkan produk anda meskipun dalam bisnis yang berbeda.
artikel terkait : 4 Cara Efektif Manfaatkan Marketing Channel
Banyak sekali perusahaan yang menggunakan marketing lending dalam pekerjaan mereka diantaranya perusahaan peminjaman dana atau perusahaan pengkreditan. Bentuk yang ditawarkan pun bermacam-macam, mulai dari penggadaian ataupun penjaminan hingga pengucuran dana bertahap.
Namun kebanyakan cara tersebut menguntungkan salah satu pihak. Bagaimana caranya agar kedua pihak dapat diuntungkan?. Hal yang sering menjadi penyebab tidak untungnya satu pihak adalah bunga atau pun kurang berhati-hatinya lender ketika menginvestasikan dana.
Untuk menghindari hal tersebut anda harus memperhatikan beberapa hal berikut :
- Apa niat awal anda memilih marketing lending? kalau untuk mencari keuntungan semata apa yang anda lakukan tidak akan bertahan lama, tapi sebaliknya jika anda niatkan memberikan pinjaman untuk membantu bukan tidak mungkin usaha yang anda lakukan akan semakin berkembang bersamaan dengan pihak yang anda bantu.
- Jika anda ingin memberikan bantuan dengan memberikan investasi modal, pastikan usaha tersebut dapat dipercaya. Mulai dari keseriusan hingga perkiraan jangka panjang bisni tersebut. Untuk menjamin hal tersebut bisa dilakukan dengan membuat kontrak atau perjanjian yang jelas sehingga kedua pihak dapat bertanggung jawab terhadap apa yang dilakukan.
- Berikan kemudahan kepada pihak yang yang anda berikan pinjaman. Ketika pinjaman yang diberikan malah membebani, bukan membantu yang anda lakukan tapi memperburuk keadaan. Sekali lagi niatkan untuk membantu.
Tips Agar Marketing Lending Berkah dan Untung
Dalam aktifitas berbisnis pasti anda ingin apa yang anda lakukan dapat memberikan keuntungan dan tentu saja keuntungan tersebut tidak ada artinya jika tidak berkah atau memberikan manfaat kepada yang lain, terutama ketika anda melakukan marketing lending. Berikut ini beberapa tips yang dapat bermanfaat agar marketing lending anda berhasil dan membawa berkah :
1. Niatkan Untuk Membantu
Sangat penting untuk menentukan niat anda sebelum melakukan sesuatu. Niat akan mempengaruhi perbuatan anda dan nilai yang anda dapatkan selama melakukan hal tersebut. Dengan niat yang baik setiap tindakan anda akan dihitung pahala dan dimudahkan. Jadi niatkan untuk membantu.
2. Tawarkan Pada Target yang Pas
Jika anda ingin menawarkan investasi atau bantuan modal berikan sesuai dengan kebutuhan startup tersebut. Hal ini dapat dilakukan dengan memberikan kredit modal dengan jangka waktu tertentu. Dengan menentukan target pasar yang tepat dan sesuai dengan bentuk penawaran anda akan memudahkan anda dalam bertindak.
3. Berikan Penawaran yang Menarik
Tidak berbeda jauh dengan bentuk penawaran yang lain, agar penawaran dapat berhasil anda perlu menambahkan sesuatu yang menarik didalamnya. Berikan penawaran yang dapat memancing keinginan untuk menerima apa yang anda tawarkan. Misalkan kredit modal bebas bunga atau yang lainnya.
4. Tawarkan dengan Penuh Keyakinan
Karena pada dasarnnya anda menawarkan jasa kepada orang lain anda perlu memperhatikan cara penyampaian baik itu dalam bentuk presentasi atau proposal. Semakin anda terlihat meyakinkan orang akan semakin yakin untuk menggunakan jasa anda. Agar keyakinan ini tumbuh anda perlu mempersiapkan mental dan pemahan yang baik mengenai lawan bicara anda.
5. Jujur
Berikan informasi penawaran bantuan anda secara terbuka tanpa ada yang dikurangi atau dilebih-lebihkan. JKetika anda jujur dan terbuka kepercayaan akan sangat mudah didapatkan, selain itu citra perusahaan ataupun bisnis anda akan semakin baik.
6. Seimbang antara Pemasukan dan Pengeluaran
Jika Marketing Lending adalah salah satu bentuk pengeluaran dana maka perlu ada pengumpulan dana yang dapat anda lakukan dengan Marketing Funding. Marketing Funding harus mengimbangi Peminjaman yang anda tawarkan. Cara pengumpulan dana yang dapat anda lakukan diantaranya donasi dari para investor, konser amal ataupun kolektif dari staf anda selama bekerja.
7. Pahami Produk Anda
Karena peminjaman adalah produk anda yang akan anda tawarkan, anda harus memahami sistem kerja peminjaman tersebut, seperti kontrak, biaya yang dipinjamkan dan lain sebagainya sehingga ketika pihak yang anda tawarkan anda dapat memberikan penjelasan yang tepat.
artikel terkait : 2 Strategi Leasing Besera Tujuan
Nah itulah beberapa hal yang dapat anda lakukan agar marketing lending anda berhasil. Sejatinya marketing adalah aktifitas untuk membantu para pelanggan yang ingin memenuhi kebutuhan mereka. Dengan niat untuk membantu tersebut anda akan dimudahkan dalam melaksanakan nya.
Karena setiap perbuatan itu bergantung dengan niat nya. Ketika di niatkan untuk mendapat berkah dari marketing mudah – mudahan berkah dan keuntungan yang anda dapatkan. Cukup sekian artikel mengenai marketing lending. Semoga dapat bermanfaat sekian dan terima kasih.