Download Contoh Nomor Surat yang Baik dan Benar

Nomor surat adalah salah satu bagian terpenting yang harus ada dalam pembuatan surat resmi. Pastinya kita sudah tak asing lagi dengan nomor surat ini kan.

Nomor surat ini akan ada disetiap surat resmi, yang mana biasanya juga akan ada perihal pengiriman surat, dan juga berkas yang dilampirkan. Ketiganya akan hadir secara bersamaan, tapi terkadang untuk lampiran belum tentu ada.

Karena belum tentu setiap surat akan dilampirkanĀ  berkas pendukung. Nomor surat bukan hal yang dibuat secara sembarangan, karena masing-masing karakter dalam sebuah nomor surat mempunyai makna serta arti sendiri-sendiri.

Karena itulah dalam penulisan nomor surat ini kita takĀ  boleh sembarang. Hal ini agar tidak ada kesalahan dalam pembuatan nomor serta agar fungsinya tercapai maka lebih baik kita belajar menganai nomor surat tersebut.

Pastinya setiap instansi atau organisasi akan membuat sistem atau aturan penomoran surat sendiri dimana sistem yang digunakan bebas asalkan tidak keluar dari aturan umum penomoran surat, berupa kode angka / huruf dan juga singkatan-singakatan.

Biasanya dalam penomoran surat akan ditemukan nomor urut surat, kode surat, kode bagian pengeluar surat, kode lembaga pengeluar surat, bulan pembuatan surat dan juga tahun pembuatan.


Adapun fungsi dari penomoran surat ini ada tiga, pertama sebagai kearsipan, yakni mempermudag penyimpanan surat tersebut serta pendataan antara surat keluar dan masuk.

Artikel lain : Download Contoh Surat Pemutusan Hubungan Kerja

Kedua fungsi pencarian, yakni agar mempermudah pencarian apabila suatu saat kita memerlukan kembali surat yang sudah disimpan. Terakhir yakni pencatatan, untuk mempermudah dalam pencatan dan pendataan baik itu surat masuk ataupun surat keluar.

Download Contoh Nomor Surat Format .DOC

Silahkan anda perhatikan contoh nomor surat berikut ini :

Contoh nomor surat
Contoh nomor surat

Untuk dapat mendownload contoh nomor surat dalam format .DOC silahkan klik link yang tersedia berikut ini :

Download Contoh Nomor Surat .DOC

Itu tadi penjalasan singkat mengenai contoh nomor surat yang dapat kami berikan pada kesempatan kali ini. Kita akan membahas contoh yang lain pada artikel yang selanjutnya. Semoga penjelasan contoh surat tadi akan menjadi referensi bagi anda yang sedang menulis sebuah surat resmi. Sekian dulu pada kesempatan kali ini dan terima kasih.


Leave a Comment

Tutup Iklan